hay...
aku diam-diam membiarkan kamu
masuk dalam ruang tamu hatiku...
mempersilahkan kamu duduk
berbincang sedikit tentang dirimu ..
tanpa harus terucap dengan kata ...
dan sejak saat itu wangi tubuhmu
memenungi sudut-sudut ingatanku...
senyum dan mata indahmu
membuatku menginginkan dirimu
dan sekaligus menjadi apa yang engkau inginkan...
namun kecemasanku pun muncul
saat kau selalu bersama dengan seorang pria
yang selalu bersama mu saat itu ...
pupuslah rasa ini
rasa dimana aku ingin mengenalmu lebih jauh...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar